Renungan 21 November 2014: AKU BUTUH POHON

2014-11-21-aku-bth-phn1

Apapun yang diciptakan Tuhan pasti ada maksudnya. Saat Tuhan menciptakan pohon dan tumbuh-tumbuhan lain, pasti ada maksudnya juga. Kita membutuhkan paru-paru untuk bernafas.

2014-11-21-aku-bth-phn2

Pohon adalah paru-paru dunia. Karena pohon mengambil CO2 untuk diproses menjadi oksigen, suatu zat yang sangat penting untuk hidup kita. Seperti ikan memerlukan air, demikianlah kita membutuhkan oksigen. Kita butuh pohon-pohon untuk tetap hidup.

Ayat Emas
“Berfirmanlah Allah: “Lihatlah, Aku memberikan kepadamu segala tumbuh-tumbuhan yang berbiji di seluruh bumi dan segala pohon-pohonan yang buahnya berbiji; itulah akan menjadi makananmu. ”
(Kej.1:29)

2014-11-21-aku-bth-phn3

Indonesia adalah salah satu paru-paru dunia, selain hutan Amazon. Tetapi sedihnya, banyak pohon-pohon di hutan Indonesia ditebang sembarangan oleh perusahaan-perusahaan kertas dan kelapa sawit besar. Akibatnya, banyak hewan yang tidak lagi mendapatkan lingkungan untuk tinggal. Selain itu lingkungan menjadi rusak dan menyebabkan banjir. Akibat lainnya adalah suhu bumi yang semakin meningkat. Orang tua kita sering mengeluh kalau sekarang sangat panas suhunya, tidak seperti waktu mereka kecil dulu.

Doakan
Pemerintah Indonesia bertindak lebih tegas untuk melindungi hutan di Indonesia

Saat ini, di seluruh dunia sedang membuat banyak program untuk penanaman pohon kembali. Mengembalikan hutan yang rusak tidak mudah. Bahkan para pelajar menandatangani petisi untuk mendukung penyelamatan hutan di Indonesia. Bukalah situs Green Peace Indonesia jika kamu ingin tahu tentang gawatnya perusakan lingkungan di Indonesia.

Doaku:
Bapa di surga, terimakasih untuk memelihara hidupku melalui pohon-pohon di sekitarku. Berkati bumi ini supaya semakin sehat dan nyaman untuk didiami. Amin.

No comments yet.

Leave a reply

Reset all fields