Renungan 15 Oktober 2015: TUHAN TETAP SETIA

2015.10.15-TUHAN-TETAP-SETIA-01

Tuhan Yesus itu baik. Kebaikan-Nya yang terbesar telah dibuktikan saat Dia rela menyerahkan diri-Nya, untuk mati di atas kayu salib guna menanggung hukuman dosa kita.

2015.10.15-TUHAN-TETAP-SETIA-02

Pengorbanan-Nya itutelah menghapuskan segala kesalahan dan dosa-dosa kita.
Kebaikan Tuhan Yesus juga dinyatakan melalui kesetiaan-Nya kepada kita hingga saat ini.

Ayat Emas
“Semuanya ini telah menimpa kami, tetapi kami tidak melupakan Engkau, dan tidak mengkhianati perjanjian-Mu.”
(Mzm. 44:18)

Bahkan ketika kamu tidak setia, Tuhan Yesus tetap setia menanti kamu kembali datang kepada-Nya. Dia tetap setia saat kamu sedang berduka atau pun tengah bersuka cita.

Doakan
Para guru di daerah pedalaman Papua, agar mereka juga tetap setia mencerdaskan para muridnya.

Itulah sebabya sang pemazmur mengatakan bahwa apapun yang terjadi, ia akan tetap setia kepada Tuhan. Kamu pun dapat melakukannya, mulailah belajar setia dengan melakukan hal-hal kecil dalam hidupmu seperti setia berdoa, membaca Firman Tuhan, mengasihi sesama atau membantu orang-tuamu.

Setia dalam bahasa Inggris = faithful. Nah, bisakah kamu temukan ada berapa kata SETIA dalam kumpulan huruf berikut, baik dalam bahasa Indonesia ataupun bahasa Inggris?

2015.10.15-TUHAN-TETAP-SETIA-03

Doaku:
Tuhan Yesus, aku mau belajar setia kepada-Mu, karena kasih-Mu senantiasa menyertai hidupku. Amin.

No comments yet.

Leave a reply

Reset all fields